-->

Cara Memblokir Iklan Nakal Di Android


cungkring.com : Dari sekian banyak aplikasi di play store yang kita download dan di instal di smartphone, sebagian diantaranya ternyata memuat banyak iklan yang cukup mengganggu. Apalagi iklan tersebut merupakan video yang tidak bisa dilewati.

Seperti contoh salah satu aplikasi android yang memuat banyak sekali iklan yaitu aplikasi SHAREit, ketika aplikasi ini dibuka maka kita akan langsung disuguhkan dengan iklan video yang tidak bisa kita lewati. Dan menurut pengalaman saya dalam menggunakan aplikasi ini jumlah iklan seperti tadi cukup banyak.

Baca Juga : Cara Mengaktifkan Mode Gelap Instagram Dan Whatsapp

Nahh untuk mengurangi jumlah iklan yang terlalu banyak didalam sebuah aplikasi ada sebuah cara yang menurut saya cukup mudah, silahkan kalian simak langkah-langkahnya dengan baik.

- Langkah pertama kita masuk menu pengaturan selanjutnya scrool kebawah dan cari aplikasi yang terinstal di hp, setelah kita buka didalamnya terdapat semua aplikasi yang sudah kita instal, kemudian scrool kebawah cari aplikasi yang ingin kita blokir iklannya, contoh saya akan memblokir sebagian iklan diaplikasi SHAREit. Yang pertama yang harus kita lakukan disini adalah menghapus data aplikasi.

- Langkah kedua kita batasi penggunaan data di aplikasi ini. Caranya pilih batasi penggunaan data kemudian hilangkan tanda centang pada Wifi dan Data seluler untuk membatasi aplikasi SHAREit ini didalam menggunakan data internet.

Baca Juga : Bisnis Dan Investasi Terbaik 2020

Sekarang sudah selesai, ketika kita buka kembali aplikasi SHAREit, maka iklan berupa video yang tidak bisa dilewati seperti tadi tidak akan muncul lagi.


Oke teman-teman itu dia tutorial singkat pada kesempatan kali ini, semoga bisa bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel